Kamis, 29 Oktober 2009

Latihan Armada Jaya ke-28 Tahun 2009.

Pada tanggal 28 Oktober 2009 Kepala Staf TNI AL, Laksamana TNI Tedjo Edhy Purdijatno memberangkatkan 1.910 prajurit dan 13 armada kapal perang di Dermaga Koarmatim Surabaya dalam rangka mengikuti latihan perang Armada Jayake-28 tahun 2009 du Pantai Banongan Kec. Asembagus Situbondo Jatim. Kegiatan latihan perang tersebut berlangsung mulai tanggal 28 Oktober hingga 2 November 2009 serta melibatkan dua pesawat udara, dua helikopter, 30 kendaraan tempur dan satu kompi pasukan pendaratan Marinir. Sebelumnya telah digelar tahap latihan posko (tahap pertama) pada tanggal 12 hingga 22 Oktober 2009 yang melibatkan sekitar 450 prajurit TNI AL, Angkatan Darat (AD) dan Angkatan Udara (AU).

Komisi II DPR Gulirkan Pemberhentian KPU

Pada tanggal 28 Oktober 2009 Ketua Komisi II, Burhanuddin Napitupulu seusai menerima gabungan Petisi Pemberhentian Penyelenggara Pemilu (P4) diruang Komisi II mengatakan bahwa Komisi II DPR yang membidangi politik dan pemerintahan dalam negeri merencanakan untuk merevisi UU No 22 tahun 2007 tentang Penyelenggaraan Pemilu agar bisa memberhentikan KPU. Lebih lanjut Burhanuddin menambahkan bahwa yang diinginkan oleh bangsa Indonesia adalah adanya penyelenggaraan pemilu yang bersih dan yang paling aman, untuk itu perlu merivisi UU Pemilu agar bisa memberhentikan KPU. Pasal dalam UU pemilu yang dipermasalahkan adalah soal pengangkatan anggota KPU, sehingga pasal tersebut yang akan direvisi secara terbatas.

Rabu, 28 Oktober 2009

10 Hadiah Terbaik untuk Kekasih

Coba Anda tanyakan kepada setiap wanita, hadiah apa yang paling mereka inginkan dari teman, pacar, istri/suami, dan rekanan. Apakah cukup dengan hanya memberikan sekuntum bunga sebagai perasaan sayang dan cinta Anda?

Sekuntum mawar rasanya sudah nggak zaman. Jangan-jangan, wanita sudah tak mau bunga asli, tapi maunya bunga bank! Kalau Anda bingung memikirkan hadiah apa yang tepat untuk sang kekasih, cobalah pilih salah satu dari deretan usulam kado di bawah ini:

1. Tiket perjalanan berlibur

Tidak ada sesuatu yang lebih menyenangkan ketimbang bisa melakukan perjalanan berdua ke tempat-tempat baru yang belum dikunjungi sebelumnya. Apalagi ke daerah-daerah wisata yang memiliki pemandangan indah dan bisa menambah suasana romantis. Berikan kejutan dengan mengajak kekasih ke tempat yang menjadi impiannya. Habiskan waktu bersama-sama, dan isi waktu dengan kegiatan-kegiatan yang menyenangkan.

2. Katakan dengan berlian
Memang kebanyakan wanita sangat menginginkan berlian. Wanita dianugerahi kecantikan dan selalu ingin terlihat cantik dihadapan siapa pun dan di mana pun. Dengan memberi berlian, entah dalam bentuk cincin, anting, atau kalung, konon berarti, kasih sayang Anda kepadanya akan berlaku selamanya.

3. Gaun tidur sutra
Suatu kebanggaan bagi wanita bisa memperlihatkan keindahan tubuh di hadapan suaminya. Kesan yang ditimbulkan dengan menggunakan gaun tidur sutra adalah lebih mewah, seksi, dan elegan.

4. Tiket konser
Ajaklah kekasih atau istri Anda untuk menonton pertunjukan musik atau teater yang menjadi esukaannya. Kejutan untuk nonton konser bareng akan menyenangkan hatinya. Apalagi pada event-event tertentu yang jarang sekali diadakan. Sayang kalau kesempatan itu dilewatkan.

5. Bingkai foto
Sebagai simbol cinta dan komitmen kasih sayang Anda, berikanlah bingkai foto yang memuat gambar Anda dan si Dia. Foto akan memudahkan pacar Anda mengingat-ingat Anda!

6. Kartu ucapan selamat
Bila si Dia sedang berulang tahun atau Anda sedang memperingati hari jadi, tidak ada salahnya bila mengirimkan kartu ucapan selamat buatan sendiri yang berangkat dari ide dan kreativitas Anda. Kalau tidak, Anda bisa membelinya di toko-toko dengan bentuk yang unik atau lucu sesuai dengan seleranya.

7. Bunga
Para wanita percaya bahwa bunga merupakan ungkapan cinta.

8. Parfum
Sekarang coba Anda pikirkan, wanita mana yang tidak menyukai wewangian? Dengan memberikan parfum yang lembut dan cocok dengan bau badannya, pacar Anda pasti suka. Tetapi, jangan sekali-kali asal membeli, sesuaikanlah dengan kesukaan dan kepribadiannya.

9. Kumpulan puisi
Memang tidak setiap pria memiliki sifat yang romantis, apalagi bisa menuangkan kata-kata yang puitis. Tetapi paling tidak, cobalah Anda menciptakan kalimat-kalimat yang merupakan curahan atau perasaan hati. Kalaupun tidak bisa, Anda bisa mencari puisi-puisi dari karya-karya orang lain seperti Shakespeare. (berbagai sumber/heru fahmi)

10. MUTKHIR!!!!
Nah klo emang semua sudah dilakukan dan belum juga menunjukkan hal yang positif.. Nih ada cara yang pasti mereka suka apabila di kasih.... kasih aja bunga "BANK"



Selamat mencoba, apabila ingin mendapatkan yang lebih lagi.. Silahkan kunjungin oyiesaikon87.blogspot.com

Selasa, 27 Oktober 2009

Indonesia Daftarkan 23 Warisan Budaya Ke UNESCO

Pada tanggal 26 Oktober 2009 Direktur Sejarah dan Purbakala, Hari Untoro Drajat mengatakan bahwa Indonesia sedang dalam proses mendaftarkan 23 produk budaya dan alam nusantara ke dalam daftar warisan budaya dunia UNESCO. Lebih lanjut Hari menambahkan bahwa sampai saat ini, tiga warisan budaya benda milik Indonesia telah diakui UNESCO yakni Candi Borobudur, Kompleks Candi Prambanan dan Situs Sangiran. Sementara produk budaya yang lain misalnya Tana Toraja, sedang dalam proses pendaftaran dan telah mendapat nomor antrean yakni 10038 untuk kategori gabungan antara alam dan budaya. Hari juga mengatakan bahwa beberapa produk budaya lain yang sedang dalam proses pendaftaran di antaranya Kota Gede, Kota Lama Banten, Situs Trowulan, Muara Takus Jambi, Leangleang Sulawesi Selatan dan Benteng Bandanaira di Pulau Banda.

Danau Tua di Pulau Rote Mengering

Danau Tua di Desa Lalukoen, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao di Pulau Rote mulai kering akibat pemanasan tinggi pada puncak musim kemarau tahun ini.

"Pada tahun-tahun sebelumnya Danau Tua ini tidak pernah mengalami kekeringan sampai dasar danau paling dalam," kata Markus Lani, seorang warga setempat kepada dua anggota DPRD Nusa Tenggara Timur (NTT), masing-masing Nixon Messakh dan Sony Pandie yang berkunjung ke lokasi itu, Senin.

Danau Tua itu akhirnya berubah menjadi padang penggembalaan ternak sapi, kuda, domba dan kambing oleh penduduk setempat, juga tak ada lagi ikan mujair, gabus dan betok, nila yang menjadi sandaran hidup masyarakat sekitar danau.

Markus Lani yang juga mantan Kepala Desa Lalukoen, mengatakan, sebelum Dinas Kimpraswil NTT membangun tanggul di pinggir danau untuk memisahkan kawasan pemukiman dengan areal genangan, air danau tidak pernah kering.

"Setelah tanggul itu dibangun, air danau itu pun jadi kering total. Kami benar-benar heran," kata Lani menjelaskan kondisi danau tersebut kepada dua anggota DPRD NTT dari Fraksi Partai Golkar itu.

Diduga kuat, air danau itu menjadi kering karena kawasan genangan semakin sempit menyusul pembangunan tanggul tersebut.

Tanggul itu dibangun ke arah tengah sejauh puluhann meter tanpa menyiapkan saluran air masuk di bagian tertentu, sehingga aliran air dari luar areal genangan mengalir ke wilayah lain.

Di hadapan anggota DPRD NTT yang melakukan peninjauan, sejumlah warga yang menyampaikan keluhan mereka soal kekeringan danau tersebut, yang mengakibatkan usaha palawija tersendat.

Menurut warga, tanggul yang membentang dari utara ke selatan itu, letaknya bergeser puluhan meter ke dalam areal dan menutup sejumlah sumber mata air yang bermuara ke arah danau.

PT Nindya Karya yang mengerjakan proyek tanggul Danau Tua, melakukan pengerukan tanah di bagian dalam dari tanggul, guna mempermudah sumber mata air yang tertimbun tanggul bisa muncul kembali pada puncak musim hujan atau saat kandungan air dalam tanah mencapai titik jenuh.

Selain itu, warga juga minta kepada PT Nindya Karya untuk membuka jalur air masuk pada bagian tertentu dari tanggul, agar banjir dari luar kawasan genangan bisa mengalir masuk ke dalam areal sehingga menambah volume air.

Jika dua hal itu tidak dilakukan, warga yakin Danau Tua akan kering total pada setiap puncak musim kemarau, suatu peristiwa yang tidak pernah terjadi sebelumnya di danau yang sudah lama menjadi sumber penghidupan warga yang mengairi sekitar 1.200 hektare sawah

8 Tip untuk Kencan Buta

Hari begini belum juga 'laku', kenapa sih Anda tak menerima saja saran sohib Anda untuk melakukan kencan buta? Hitung-hitung mengadu nasib, begitu. Kalau cocok, diteruskan. Kalau tidak, ya keterlaluan, eh, apa boleh buat ...

Tapi, sebelumnya, lihat dulu tip di bawah ini agar kencan buta Anda bisa berkesinambungan.

1. Usahakan informasi selengkapnya tentang calon pasangan
Entah dari mana Anda memperoleh kencan buta, korek informasi komplet. Paling tidak, ketika Anda memilih restoran misalnya, Anda tidak akan mengajaknya menyantap makanan yang tidak boleh dimakan. Misalnya, bila ia veggie, bisa jadi ia sebal kalau disuruh bengong di restoran iga sapi.

2. Tanya pada yang memberi saran, mengapa mengusulkan nama itu
Kalau tidak bisa jawab dalam waktu semenit, batalkan saja. Orang yang kenal saja susah menguraikan segi positifnya, apa lagi yang belum!

3. Cobalah berbicara lewat telepon
Jadi, Anda bisa mengenali suaranya, hingga 'tirai misterius' itu mulai tersibak sedikit demi sedikit.

4. Bawa teman kalau gugup
Nggak apa-apa sih, kalau Anda tidak terlihat 'jantan' dengan seketika. Yang penting, percakapan bisa lancar mengalir bila ada teman Anda itu.

5. Jangan beri kesan negatif
Misalnya, belum apa-apa Anda sudah beradu argumentasi tentang suatu topik. Ah, itu mah menyebalkan.

6. Kenakan busana yang nyaman
Jangan pakai setelan formal, tapi pilih yang santai.

7. Bikin kencan singkat
Makan siang adalah waktu yang terbaik. Tidak terburu-buru amat, tapi juga nggak bisa lama-lama karena masing-masing bisa punya alasan harus kembali ke kantor. Supaya, kesan yang tertanam lugas, tapi mendalam.

8. Bersikap manis
Perasaan setiap orang itu sukar diukur. Untuk menjaga perasaan, bersikaplah yang baik dan manis. Biar pun bila ternyata Anda tidak menyukainya. Selamat mencoba!

Senin, 26 Oktober 2009

Bila Diputusin Pacar

Tiba-tiba kekasih Anda menyatakan tidak ingin lagi berhubungan dengan Anda, dan pergi begitu saja. Tentu saja Anda merasa dunia mau runtuh, semua gelap, dan rasa kehilangan menyeruak. Anda, bisa jadi, akan berpikir atau berbuat sesuatu yang 'gila', yang belum pernah Anda lakukan.

Banyak tulisan menyarankan hal seperti 'tabah dan tegarlah', 'bergaullah dengan teman baru', atau 'coba belajar yoga'. Tapi, kenyataannya, patah hati itu sungguh menyakitkan. Tidak bisa disembuhkan dengan solusi yang mudah. Satu-satunya obat penyembuh hanyalah sang waktu.

Akibat ego

Banyak pria rasional menjadi hilang akal ketika pasangannya pergi dari sisinya. Sebabnya, apa lagi kalau bukan gara-gara ego sang pria. Sejak belia, pria dididik dengan anggapan bahwa masyarakat menempatkannya sebagai pemimpin, pengontrol, dan pembuat keputusan. Ketika diputus cinta, peran ini dibalik secara drastis.

Pada akhirnya, pria yang memakai logika jernih, tenang, dan bisa mengontrol diri, berubah. Dia menangis, melalaikan kerja, tidak mau makan. Ketika berhadapan dengan emosi, pria menjadi lebih ilogis dari wanita. Mirip dengan perubahan sifat Dr. Jekyll dan Mr. Hyde.

Tetaplah fokus dan tenang

Bagaimanapun depresi dan sedihnya Anda, cobalah berikan waktu untuk diri sendiri agar selalu fokus. Ini adalah saat-saat krusial, di mana emosi bisa mengambil alih akal dan membuat Anda berpikir irasional. Jangan ikuti insting Anda yang ingin mencoba berbagai hal supaya si dia kembali lagi. Soalnya, Anda kan tidak dalam kondisi yang tidak baik untuk mengambil keputusan logis.

Setelah emosi mereda, beberapa waktu kemudian baru dekati si dia kembali. Selama itu, usahakan setiap tindakan Anda tetap rasional, tetap mengerjakan hal-hal keseharian, dan tidak mengundurkan diri dari pergaulan. Jangan lupa untuk minta dukungan mereka. Beri diri Anda waktu untuk fokus pada kehidupan Anda.

Apa pun yang terjadi, jangan lakukan perbuatan yang akan Anda sesali. Jika Anda masih mencintainya, biarkanlah dia lepas dari Anda. Jika masih berjodoh, dia akan kembali lagi pada Anda

Bila Cinta Ditolak, Bagaimana Dong?

Cinta ditolak, dukun bertindak. Demikian seloroh sebuah tulisan di kamar mandi pria. Masalah cinta ditolak, bagi kaum pria, adalah masalah penting. Selain karena merasa egonya terganggu, sang pria jadi kurang percaya diri dan terkadang larut dalam kesedihan panjang. Teman-teman sekitar paling-paling hanya menasehati supaya tetap tabah, sabar, dan tawakal. Sebenarnya, bagaimana tindakan kita, kaum pria, ketika cintanya ditolak sang pujaan hati?

Bila Anda masih menginginkannya

Penolakan, bisa jadi, adalah salah satu cara untuk menguji kesungguhan cinta Anda. Cinta Anda padanya, dan juga rasa penasaran, juga masih membara. Disamping itu, untuk memadamkan api, terkadang kita harus membiarkannya membara hingga menghabisi seluruh rumah. Untuk melupakannya, terkadang kita harus total habis-habisan mengejarnya. Tiga alasan ini bisa menjadi pemicu Anda untuk mengejarnya kembali.

Bila Anda masih ingin terus berjuang mendapatkannya, maka sikap optimistis harus tetap ada. Evaluasi cara Anda mendekatinya. Apakah caranya sudah tepat, waktunya mantap, dan momennya pas. Apakah Anda sudah mengeksplorasi segala sumber daya, teman dan keluarganya, untuk meminta informasi tentang dirinya?

Teruslah dekati dia. Pakai strategi jitu, misalnya, dengan metode "tarik-ulur". Setiap ditolak, mundur selangkah, dan buat strategi untuk kemudian maju lagi. Tapi, ingat, harus ada batas tenggat ketika Anda harus benar-benar mundur total dari pengejaran. Ketika si dia menolak Anda berkali-kali, itu tandanya dia memang tidak menginginkan Anda. Dan masih banyak wanita yang lebih layak menerima cinta suci Anda.

Bila Anda tidak menginginkannya lagi

Bila Anda tidak ingin lagi mengejarnya, maka mengistirahatkan hati dan pikiran darinya adalah jalan terbaik. Pergilah berlibur ke tempat yang belum pernah Anda datangi. Cari suasana baru dan hindari berpikir negatif.

Tentu saja kesedihan masih melanda diri Anda. Namun, ingatlah, pintu-pintu pastilah tercipta lengkap dengan kuncinya. Kata pepatah betawi, Nage Lambang Bendere Cine, Kalau Jodoh Kagak Kemane. Tenangkan jiwa. Jalan Anda masih panjang. Masih banyak waktu dan wanita lain yang mau menerima cinta Anda.

Ghosts of Girlfriends Past (D)

Connor Mead (Matthew McConaughey) adalah seorang fotografer playboy yang pergi ke pesta perkawinan adik laki-lakinya untuk membujuknya supaya jangan menikah. Ternyata pada acara tersebut Connor mendapat penampakan hantu mendiang pamannya Wayne (Michael Douglas) yang dulu telah mengajarinya semua yang ia tahu tentang wanita. Paman Wayne memberitahunya bahwa apa yang ia ajarkan adalah salah dan Connor akan didatangi tiga sosok hantu malam itu. Apakah Connor dapat belajar dari kesalahannya dan memperbaiki semua?



Connor Mead (Matthew McConaughey), a successful fashion photographer and a lothario keen on casual sex, goes to his younger brother's wedding to convince him not to marry. Later, the ghost of his uncle (Michael Douglas), who taught Connor all he knows about women, appears to him, confessing to have been wrong, and tells Connor that three ghosts will visit him that night: the ghosts of girlfriends past, present, and future. Connor has already set his brother's breakup in motion. Can he learn anything from his life and fix what he's broken?

The Most Events di Bulan Oktober

MESKI baru merasakan liburan bersama keluarga, namum tidak ada salahnya Anda mengintip kembali beberapa acara yang akan diselenggarakan hingga akhir Oktober 2009 mendatang. Berikut acara-acara yang dapat Anda kunjungi:

1. Tourism Indonesian Mart Expo (TIME) 2009 (16-19 Oktober 2009)
TIME atau Pasar Wisata Indonesia merupakan acara tahunan Badan Promosi pariwisata Indonesia (ITPB) serta didukung oleh seluruh komponen pariwisata di Indonesia yang telah berlangsung selama 15 tahun berturut-turut. Untuk tahun ini, penyelenggaraan TIME dilaksanakan di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

2. Nusa Dua Fiesta 2009 (17-21 Oktober 2009)
Acara yang telah berlangsung selama 13 tahun dan diselenggarakan oleh Bali Tourism Development Corporation (BTDC) ini memang sepenuhnya didukung oleh semua hotel di kawasan Nusa Dua.
Selama lima hari, Anda dapat menikmati berbagai pertunjukkan Seni, Budaya, Olahraga dan Pameran. Tidak ketinggalan juga anda dapat berpartisipasi untuk Fun Games. Dengan mengusung tema 'Green Tourism', penyelenggara mengingatkan kita pentingnya melindungi serta melestarikan lingkungan.

3. Jakarta Sport and Adventure Exhibition (21-25 Oktober 2009)
Melalui acara ini anda para pecinta olahraga dapat melihat produk-produk peralatan olahraga terbaru. Acara ini akan diadakan di Jakarta Convention Center (JCC).

4. Trade Expo Indonesia (28 Oktober-1 November 2009)
Acara berskala Internasional ini merupakan pameran perdagangan yang diselenggarakan sebagai mediator dan promosi produk event Indonesia dalam rangka membangun apresiasi masyarakat terhadap produk local. Acara ini diselenggarakan oleh Departemen Perdagangan dan Sekretariat BPEN.

5. Java Soulnation Festival 2009 (30-31 Oktober 2009)
Setelah sukses pada 17-18 Oktober 2008 lalu, festival yang menggabungkan berbagai genre musik seperti Soul, R&B, Hip Hop serta Rap baik dari artis dalam dan luar negeri ini akan kembali digelar akhir Oktober nanti di Istora Senayan, Jakarta.
Untuk tahun ini Java Soulnation Festival akan mendatangkan musisi dari luar seperti The Ting Tings, Tortured Soul, Boogiemen dan Arrested Development dan untuk musisi local seperti, Maliq D’Essentials, Ras Muhammad, RAN, T-Five dan Indonesia Unite Project.

Lima Tempat Bulan Madu Paling Romantis

Ada lima tempat paling romantis yang dapat Anda dan pasangan pilih sebagai tempat melakukan perjalanan bulan madu yang dipastikan tidak akan Anda lupakan seumur hidup.

1. Pulau Moyo, Nusa Tenggara Barat

Bagi kebanyakan orang mungkin masih terasa asing terdengar dan mungkin Anda mengira lokasi pantai ini berada di luar negeri. Namun rupanya, Pulau Moyo adalah sebuah pulau tersembunyi yang terletak 1,5 km arah utara lepas pantai Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat. Lokasinya yang masih sangat alami dan sebagian tertutup oleh hutan membuat banyak orang kurang familiar dengan tempat ini.

Meskipun kawasannya masih banyak yang ditutupi oleh hutan, tetapi jika Anda telah sampai di tengah pulau, maka akan menemukan hamparan pasir putih yang begitu menawan ditambah lagi terumbu karang dan ikan berwarna-warni yang tampak dari permukaan laut yang menghiasi pantai.

2. Taman Laut Bunaken, Manado, Sulawesi Utara

Bunaken adalah sebuah pulau seluas 8,08 km² di Teluk Manado, yang terletak di utara pulau Sulawesi. Pulau ini merupakan bagian dari kota Manado, ibu kota provinsi Sulawesi Utara. Pulau Bunaken dapat di tempuh dengan kapal cepat (speed boat) atau kapal sewaan dengan perjalanan sekitar 30 menit dari pelabuhan kota Manado.

Di sekitar pulau Bunaken terdapat taman laut Bunaken yang merupakan bagian dari Taman Nasional Bunaken. Taman laut ini memiliki biodiversitas kelautan salah satu yang tertinggi di dunia. Selam scuba menarik banyak pengunjung ke pulau ini. Secara keseluruhan taman laut Bunaken meliputi area seluas 75.265 hektar dengan lima pulau yang berada di dalamnya, yakni Pulau Manado Tua, Pulau Bunaken, Pulau Siladen, Pulau Mantehage berikut beberapa anak pulaunya, dan Pulau Naen.

Bagi Anda dan pasangan yang menyukai pantai lengkap dengan segala aktivitasnya, Bunaken merupakan tempat yang sangat tepat buat Anda berdua. Apalagi ada resor yang berlokasi sangat strategis dengan pemandangan alam Bunaken yang indah dan dijamin bulan madu akan sangat indah.

3. Kampung Sampireun, Garut.

Kampung Sampireun terletak di Ciparay, Desa Sukakarya, Garut, Jawa Barat. Tempat ini menawarkan semua kesederhanaan sekaligus kenyamanan fasilitas yang dibutuhkan untuk bulan madu Anda. Dengan pemandangan yang indah dan lingkungan yang tenang, udara bersih dan segar itu menjadikan resor ini tempat yang tepat untuk pasangan yang ingin berbulan madu.

Bulan madu yang romantis sepertinya menjadi impian banyak pasangan muda. Jika Anda menginginkan bulan madu yang kental dengan suasana pedesaan Sunda yang lengkap dengan bale-bale, masakan Sunda, musik Sunda, maka Kampung Sampireun bisa menjadi pilihan Anda.

4. Pantai Glagah, Yogyakarta

Pantai Glagah ini merupakan kawasan pantai yang memiliki potensi wisata besar karena keindahan alamnya. Dengan pasir yang berwarna hitam kecoklatan ini, Glagah memiliki daratan yang landai tanpa karang, sehingga Anda dan pasangan akan dimanjakan dengan panorama air laut sejauh mata memandang.

Selain pemandangan pantai yang indah, Pantai Glagah juga memiliki beragam fasilitas wisata pantai. Salah satu adalah area motor cross yang terletak persis di pinggir pantai dengan luas yang cukup besar, memberi kepuasan bagi anda penggemar olahraga ini. Sementara itu, jalan beraspal yang menghubungkan pantai Glagah dengan pantai-pantai lain bisa dimanfaatkan sebagai arena olah raga sepeda pantai.


5. Gili Trawangan, Lombok

Trawangan punya nuansa 'pesta' lebih daripada Gili Meno dan Gili Air, karena banyaknya pesta sepanjang malam yang setiap malamnya dirotasi acaranya oleh beberapa tempat keramaian. Aktivitas yang populer dilakukan para wisatawan di Trawangan adalah scuba diving (dengan sertifikasi PADI), snorkeling (di pantai sebelah timur laut), bermain kayak, dan berselancar. Ada juga beberapa tempat bagi para wisatawan belajar berkuda mengelilingi pulau.

Di Gili Trawangan, tidak terdapat kendaraan bermotor. Sarana transportasi yang lazim adalah sepeda dan cidomo, kereta kuda sederhana yang umum dijumpai di Lombok. Untuk bepergian ketiga lokasi itu, wisatawan biasanya diharuskan menggunakan kapal bermotor atau speedboat. Nah, Anda pilih berlibur kemana dengan pasangan Anda?

RI-Australia Mantapkan Kerja Sama Pertahanan

Pemerintah RI dan Australia menegaskan komitmennya untuk memantapkan dan meningkatkan kerja sama pertahanan kedua negara di masa datang.

Menteri Pertahanan RI Purnomo Yusgiantoro usai menerima Menteri Pertahanan Australia John Faulkner di Jakarta, Senin, mengatakan, komitmen kedua negara untuk meningkatkan kerja sama pertahanan yang makin baik akan dituangkan dalam nota kesepahaman yang kini tengah di bahas kedua pihak.

"Hubungan kerja sama RI-Australia dalam bidang pertahanan dan militer sebelumnya telah dikuatkan dengan diratifikasinya 'Traktat Lombok' atau 'Lombok Treaty' yang ditandatangani kedua negara pada 13 November 2006," katanya.

Berdasarkan traktat itu, kedua negara sepakat untuk meningkatkan kerja sama bidang pertahanan dalam payung hukum yang lebih tinggi, seperti nota kesepahaman yang kini masih dimatangkan kedua pihak.

Direktur Kerja Sama Internasional Dirjen Strategi Pertahanan Departemen Pertahanan Brigjen TNI (Mar) Syaiful Anwar mengatakan, ada dua hal penting dalam nota kesepahaman tersebut yakni kerja sama bidang pertahanan secara keseluruhan yang merupakan rencana aksi dari "Traktat Lombok" dan penyelundupan manusia.

"'Lombok Treaty' mengamanatkan kedua negara untuk membentuk payung hukum kerja sama pertahanan yang disebut 'Corporated Activity in The Field of Defence' yang kini sedang diproses," katanya.

Sedangkan untuk penyelundupan manusia atau imigran gelap, akan dibahas secara interdep dengan Departemen Luar Negeri sebagai penjurunya.

"Mulai pekan depan kedua pihak akan membahas tentang penyelundupan manusia atua imigran gelap. Departemen Pertahanan menjadi bagian dari satuan tugas yang dibentuk Wakil Menteri Luar Negeri," ujar Syaiful.

Pada pertemuan itu, Menhan RI menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemerintah Australia dalam penanganan pasca gempa bumi di Padang, Sumatera Barat. Dalam penanganan pasca gempa bumi Sumatera Barat, Pemerintah Australia telah memberikan bantuan senilai 12 juta dolar Australia dan rumah sakit darurat.

"Saikon": Sebanyak 1.097 Orang Di Indonesia Terkonfirmasi Flu Babi.

"Saikon": Sebanyak 1.097 Orang Di Indonesia Terkonfirmasi Flu Babi.

Sebanyak 1.097 Orang Di Indonesia Terkonfirmasi Flu Babi.

Pada tanggal 22 Oktober 2009 Koordinator Bidang Komunikasi pada Komnas Flu Burung dan Pandemi Influenza (FBPI), Memed Zoelkarnain pada workshop kesiapsiagaan menghadapi Pandemi Avian Influenza dan Influenza H1N1 di Palembang mengatakan bahwa sebanyak 1.097 orang di Indonesia sampai saat ini berdasarkan data terakhir terkonfirmasi influenza A H1N1 (flu babi) dan dari total tersebut 10 orang diantaranya tidak bisa ditolong. Lebih lanjut Memed mengatakan bahwa kasus Influenza H1N1 di Indonesia tersebut yang paling banyak terjadi di Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi) termasuk di Jabar dan Banten.